Ketersediaan : Tersedia
Komik KKPK: Hantu jam Weker
Deskripsi Produk
“Kak, jam weker Kakak itu berhantu. Hantunya pendek, berbaju putih, dan bermata merah!” Diky bergidik ngeri. Sinta tidak percaya dengan perkataan adiknya. Mana ada hantu jam weker? Jam itu, kan, hadiah dari Ayah dan Ibu. Bentuknya imut, seperti kucing kesukaan Sinta. Dia sudah menginginkannya sejak dulu. Tapi ..., semenjak jam…
Baca Selengkapnya...Rp 39.000
Rp 33.150
“Kak, jam weker Kakak itu berhantu. Hantunya pendek,
berbaju putih, dan bermata merah!” Diky bergidik ngeri.
Sinta tidak percaya dengan perkataan adiknya.
Mana ada hantu jam weker? Jam itu, kan, hadiah dari Ayah dan Ibu.
Bentuknya imut, seperti kucing kesukaan Sinta. Dia sudah menginginkannya
sejak dulu. Tapi ..., semenjak jam weker itu datang,
Sinta banyak menemukan keanehan di kamarnya.
Pukul 03.00, angin bertiup kencang hingga jendela kamar
Sinta terbuka. Sebuah suara terdengar di telinganya ....
KRING, KRING, KRING!
Sinta terbangun kaget. Kenapa jam wekernya berdering sepagi ini?
Dia juga tidak merasa menyetel alarm.
Apakah perkataan Diky ada benarnya, ya?
Hm, benarkah jam weker itu berhantu?
Atau, hanya khalayan Diky? Penasaran, kan? Yuk, baca ceritanya!
Jangan sampai kalian juga ikut bergidik, ya!
Baca juga 4 cerita lainnya!
- Permintaan Jexa: Shea dan Zhee, hewan laut yang bersahabat, harus mengabulkan permintaan Jexa si Hiu. Permintaan apa itu, ya?
- Rubik Friendship: Lyli bertemu Rahma dalam perlombaan rubik se-Kota Bandung. Mereka mengikuti lomba rubik. Siapakah pemenangnya?
- Sepatu Idaman Ezra: Ezra membuat kreativitas untuk membeli sepatu idamannya. Apa, sih, yang dilakukan Ezra agar bisa mendapatkan sepatu baru?
- The Treasure of Friendship: Dea harus melalui berbagai petualangan bersama teman-temannya untuk menemukan harta karun tersembunyi. Apakah mereka benar-benar menemukan harta karun itu?
KEUNGGULAN:
- Sejak 2003, KKPK merupakan seri yang menerbitkan karya anak-anak Indonesia usia 6-12 tahun. Seri ini menjadi pelopor media literasi bagi anak-anak untuk membuat kreasi berupa cerita.
- Seri KKPK mengangkat tema yang beragam. Tema-tema tersebut dapat disingkat menjadi 5F, yaitu: Family, Friendship, Food, Frightening, dan Fantasy.
- Seri KKPK sangat asyik untuk dinikmati anak-anak, karena ceritanya dibuat oleh anak-anak dan ditujukan untuk pembaca berusia anak-anak. Selain itu, tema cerita yang diangkat juga dekat dengan kehidupan anak.
- Komik KKPK dibuat dengan gaya komik populer yang akrab dengan anak-anak masa kini, sehingga memiliki daya tarik visual bagi anak-anak.
- Mengasah kemampuan anak-anak dalam menulis, berpikir kritis, dan berkarya.
Spesifikasi Produk
SKU | RK-1858 |
ISBN | 978-623-254-396-6 |
Berat | 200 Gram |
Dimensi (P/L/T) | 15 Cm / 21 Cm/ 0 Cm |
Halaman | 88 |
Jenis Cover |
Ulasan Produk
Tidak ada ulasan produk