Selagi masih hidup di dunia, pernahkah kita renungkan, lebih banyak mana waktu yang kita habiskan, untuk akhiratkah atau dunia? Mumpung masih ada waktu, sudahkah meniatkan setiap aktivitas kita sebagai ibadah kepada-Nya? Bagai kacang lupa kulitnya, manusia pencinta dunia lupa akan tujuan sejati penciptaannya. Tak lagi mengingat bahwa pengembaraannya di dunia tak lain untuk berbekal amal. Dunia dengan segala kelezatannya, yang seharusnya menjadi jalan mendekatkan diri kepada-Nya, justru menjadi sumber petaka. Buku ini berisikan langkah-langkah konkret untuk bisa bergaya hidup yang akhirat oriented, menjadikan Allah sebagai puncak tujuan dan pencapaian hidup, mencintai Allah lebih dari apa pun. Mengajak kita untuk menyadari kembali bahwa dunia yang sesaat ini menentukan nasib kita selamanya di akhirat.
"Ya Allah, janganlah Kau jadikan dunia ini sebagai puncak obsesi kami. Jangan pula Kau jadikan ilmu kami hanya untuk dunia, dan tidak pula dunia ini sebagai akhir perhentian kami."
Irja Nasrullah adalah nama singkat dari M. Irja Nasrulloh Majid. Lahir di Abepura, 24 Februari 1989. Putra Purworejo yang pernah menjadi santri di PPTQ Al-Asy’ariyyah Kalibeber ini, menamatkan S-1-nya dari Universitas Al-Azhar, Kairo, pada jurusan Tafsir dan Ulumul Quran. Kini melanjutkan pada program pascasarjana di universitas yang sama. Karya penulis di antaranya, novel The Love Empire (Juara I lomba menulis jaizah dubes 2009/2010 WSC-Cairo) dan cerpen Kasih Tak Dianggap (Juara I lomba cerpen LPEPM KSW 2008). Karya lainnya, Risalah Cinta Dua Agama (FAM Publishing, 2013), Antologi-Mesir, Pesona dan Tragedi (Halaman Moeka, 2014), Antologi-Puisi FAM Tulungagung (FAM Publishing, 2014), Mukjizat Setangkup Kasih (Quanta, 2014), Mengungkap Rahasia Online dengan Allah (Quanta, 2014), Ensiklopedi Penulis Indonesia jilid II (FAM Publishing, 2014), Wasiat Rasul untuk Para Pecinta (Quanta, 2015), Jangan Pernah Putus Asa dari Rahmat Allah (Mizania, 2015), Aku Tak Sempurna (Mizania, 2015), antologi Quantum Ramadhan (Genius Media, 2015), Menyibak Rahasia Kesuksesan Ala Surah Yusuf (Quanta, 2015), serta dalam proses penerbitan: Allah, You are My Everything (Mizania). Kini, penulis menjadi Staf BPP Forum Lingkar Pena 2013-2017, Divisi Jaringan Wilayah. Penulis membuka silaturahim seluas-luasnya di e-mail: [email protected] Facebook: Irja Nasrullah, Twitter: @irjanasrulloh.
SKU | UB-249 |
ISBN | 978-602-1337-67-7 |
Berat | 220 Gram |
Dimensi (P/L/T) | 15 Cm / 19 Cm/ 0 Cm |
Halaman | 268 |
Jenis Cover | Soft Cover |