• Berwisata di Singapura tidak selalu mahal
• Di Laos yang tenang, ternyata ada surga pesta tersembunyi
• Menikmati siluet ribuan candi di sore hari
• Mannequin challenge di Thailand ternyata sebuah kegiatan harian
• Jangan tersenyum di beberapa museum
Lima poin tersebut bisa dijadikan petunjuk, peringatan, bahkan dimasukkan ke daftar penjelajahan. Asia Tenggara sendiri memiliki lebih banyak rahasia dan keunikan yang menjadikannya salah satu tempat yang wajib dikunjungi selama kita hidup.
Oleh karena itu, buku ini memuat 101 hal penting dan menarik tentang para tetangga kita di Asia Tenggara, khususnya dalam kacamata perjalanan bujet. Mulai dari destinasi di 8 negara, petunjuk dan peringatan, hingga panduan perlintasan darat antar negara.
Ya, Anda bisa mengeksplorasi sebagian besar Asia Tenggara dengan jalur darat! Jadi jelas bahwa buku ini bukanlah tentang ‘saya yang sudah traveling’ melainkan ‘Anda yang (akan) traveling’! Satu pertanyaan terakhir. Tahukah Anda apa ibu kota Myanmar? Jika menjawab Yangon atau Rangoon, itu salah. Dan rasanya semakin kuat alasan agar Anda segera traveling ke negara tetangga kita di Asia Tenggara.
SKU | GRM-1983 |
ISBN | 9786020447988 |
Berat | 150 Gram |
Jenis Cover |