Hore! Hari ini, Naura tidak pakai popok lagi!
Naura kini pup dan pipis di toilet.
Sekarang, Naura tidak pakai popok lagi.
Yuk, belajar ke toilet bersama Naura.
Kamu juga akan belajar adab-adab di toilet, lho!
Mengajarkan toilet training kepada anak adalah salah satu hal penting dalam perkembangan anak sejak dini. Anak juga akan belajar untuk mandiri dan mulai lebih peka dengan apa yang terjadi di dalam tubuhnya.
Selain mengajarkan hal-hal dasar toilet training, buku ini juga mengajarkan adab-adab ke kamar mandi menurut ajaran Islam, mulai dari membaca doa saat hendak masuk dan keluar kamar mandi hingga perilaku apa yang sebaiknya dilakukan saat sedang buang hajat.
SKU | NR-422 |
ISBN | 978-623-242-211-7 |
Berat | 360 Gram |
Dimensi (P/L/T) | 17 Cm / 17 Cm/ 0 Cm |
Halaman | 20 |
Jenis Cover | Hard Cover |