Buku AYAT-AYAT SEMESTA -… - AGUS PURWANTO | Mizanstore
  • AYAT-AYAT SEMESTA - NEW
Ketersediaan : Habis

AYAT-AYAT SEMESTA - NEW

    Deskripsi Singkat

    Jika Einstein yang meyakini unifikasi 4 gaya di alam (gravitasi, nuklir lemah, nuklir kuat, elektromagnetik) berdasarkan fakta empiris, Abdul Salam, ilmuwan Muslim pemenang nobel fisika, meyakininya berdasarkan prinsip tauhid, yakni bahwa segala sesuatu adalah manifestasi dari Al-Ahad (Yang Satu). Jadi, di balik teori fisika yang sama, terdapat perbedaan keyakinan: empiris… Baca Selengkapnya...

    Rp 105.000 Rp 89.250
    -
    +

    Jika Einstein yang meyakini unifikasi 4 gaya di alam (gravitasi, nuklir lemah, nuklir kuat, elektromagnetik) berdasarkan fakta empiris, Abdul Salam, ilmuwan Muslim pemenang nobel fisika, meyakininya berdasarkan prinsip tauhid, yakni bahwa segala sesuatu adalah manifestasi dari Al-Ahad (Yang Satu). Jadi, di balik teori fisika yang sama, terdapat perbedaan keyakinan: empiris vs tauhid. Al-Quran memerintah manusia untuk merenungi kejadian-kejadian di alam semesta. Perenungan itu di satu sisi akan mengantarkannya pada pengenalan yang semakin baik akan keagungan Sang Pencipta dan di sisi lain, pada penguasaan ilmu dan teknologi bagi kesejahteraan dan kelestarian manusia di bumi. Pengarang-seorang doktor fisika teoretis dan pengkaji-serius Al-Quran-mengajak kaum Muslim untuk merenungkan kembali ayat-ayat kauniyah yang terdapat di dalam Al-Quran. Ajakan ini lahir dari keprihatinan sang penulis betapa sebagian (besar) kaum Muslim dewasa ini melupakan ayat-ayat kauniyah dalam Al-Quran yang melukiskan fenomena-fenomena alam ini, dan sebaliknya, lebih berfokus pada ayat-ayat seputar keyakinan dan praktik ritual keagamaan (akidah dan fikih). Dengan mengumpulkan dan mengklasifikasikan 800 ayat Al-Quran serta menjadikannya sebagai inspirasi bagi pembentukan dan pengembangan ilmu pengetahuan, sang penulis ingin sekali memberikan konstribusi bagi upaya konstruksi sains yang bersemangat Qurani. Sebuah buku yang wajib dibaca bagi para pengkaji dan pencinta Al-Quran dan ilmu pengetahuan.

    "Dalam buku ini, Agus Purwanto ingin mengajak kaum Muslim untuk menaruh perhatian pada sains sebagai panggilan Ilahi. Dia menunjukkan dengan sangat fasih bukan saja perhatian Al-Quran pada sains, tetapi juga perintah tegas Allah Swt. kepada umat Islam untuk mengembangkan sains dan teknologi. Bagi Agus Purwanto, yang terlibat dalam fisika sebagai misi sucinya, melakukan riset ilmiah adalah ibadah yang lebih utama daripada shalat Tahajud." 
    -Prof. Dr. Jalaluddin Rakhmat

    "Penulis buku ini berimajinasi akan adanya sains matematika, astronomi, fisika, kimia, dan biologi yang sejak awal dibangun dari Kitab Suci Al-Quran Al-Karim. Karena itu, buku ini wajib dibaca oleh mereka yang memimpikan bangkitnya kembali peradaban Islam. Peradaban masa depan bertumpu pada sains; tanpa sains, tidak ada masa depan." 
    -Dr. Freddy Permana Zen
    Fisikawan ITB; penerima Habibie Award untuk Ilmu Dasar pada 2006

    "Sebuah buku yang unik dan menarik yang pertama kali ditulis fisikawan partikel teori Indonesia. Buku ini patut dibaca oleh siapa saja yang ingin mengetahui pertemuan antara alam logika bebas dan alam wahyu ilahiah, dilihat dari sisi fisika." 
    -Dr. Terry Mart Fisikawan UI; penerima Habibie Award untuk Ilmu Dasar pada 2006

    Tentang AGUS PURWANTO

    AGUS PURWANTO

    Agus Purwanto, D.Sc. (Doctor of Science) lahir di Jember, Jawa Timur, pada 1964. Menyelesaikan pendidikan SD, SMP, dan SMA di Jember, S1 (1989) dan S2 (1993) di Jurusan Fisika Institut Teknologi Bandung (ITB), S2 (1999) dan S3 (2002) di Jurusan Fisika Hiroshima University, Jepang. Bidang minatnya adalah fisika partikel teoretik dan penelitiannya pernah dipublikasikan di:
    • Modern Physics Letter;
    • Progress of Theoretical Physics;
    • Physical Review;
    • Nuclear Physics;
    • European Journal of Physics;
    • Journal of Modern Physics;
    • Open Journal of Microphysics.
    Selama kuliah S1, penulis aktif menjadi asisten Laboratorium Fisika Dasar, mata kuliah Fisika Dasar, Fisika Matematik, Gelombang dan Mekanika Kuantum. Pernah mendirikan dan menjadi Ketua Kelompok Diskusi Fisika Astronomi Teoretik (FiAsTe) ITB pada 1987-1989. Juga aktif menulis di media massa, seperti Paradigma, Kuntum, Suara Muhammadiyah, Mekatronika, Kharisma, Simponi, Surya, Republika, dan Kompas. Sejak 1989 menjadi staf pengajar di Jurusan Fisika FMIPA Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. Penulis adalah Kepala Laboratorium Fisika Teori dan Filsafat Alam (LaFTiFA) ITS dan menjadi anggota Himpunan Fisika Indonesia dan Physical Society of Japan. Awal 2006, menjadi Visiting Professor di almamaternya, Hiroshima University, dan Visiting Fellow di International Institute of Islamic Thought and Civilization (ISTAC), International Islamic University Malaysia (IIUM) Kuala Lumpur, dan Anggota Indonesia Center for Theoretical and Mathematical Physics (ICTMP). Sejak SMA, selain studi, penulis juga aktif di organisasi keagamaan; Ketua Ikatan Pelajar Muhammadiyah Jember, Ikatan Pelajar Muhammadiyah Jabar, Ketua Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah ITB, pendiri dan Ketua Mahasiswa Islam Fisika ITB, Ketua Muslim Indonesia di Hiroshima, Vice President Saijou-Hiroshima Moslem Association, salah seorang pendiri Pembinaan Anak-Anak Salman (PAS), wartawan dan redaktur berkala Salman KAU. Sejak SMA, penulis menyempatkan belajar Bahasa Arab (nahwu-sharaf ) setengah autodidak dan kecanduan filsafat serta sastra. Buku-buku yang telah ditulis:
    • Pengantar Fisika Kuantum (1997);
    • Metode Hikari: Arab Gundul, Siapa Takut? (2005);
    • Fisika Kuantum (2006);
    • Fisika Statistik (2007);
    • Ayat-Ayat Semesta: Sisi-Sisi Al-Quran yang Terlupakan (2008);
    • Pengantar Kosmologi (2009);
    • Pintar Membaca Arab Gundul dengan Metode Hikari (2010);
    • Teori Relativitas Khusus (2011).

     


    Spesifikasi Produk

    SKU UH-82
    ISBN 978-979-433-871-1
    Berat 500 Gram
    Dimensi (P/L/T) 16 Cm / 24 Cm/ 0 Cm
    Halaman 452
    Jenis Cover Soft Cover

    Produk AGUS PURWANTO

















    Produk Rekomendasi