Sebelum keluar rumah dan setelah sampai rumah, Nabil dan Naura membaca doa apa saja ya? Yuk, ikuti ceritanya.
***
Aku Berdoa Sebelum Keluar Rumah - Aku Berdoa Setelah Sampai Rumah merupakan buku boardbook yang dikemas dengan format bolak-balik. Selain mengajak putri-putri Bunda untuk mengamalkan doa saat hendak keluar rumah dan setelah sampai rumah, juga membiasakan anak untuk mengikuti ajaran Rasul Saw., sehingga dapat menimbulkan rasa cinta kepada beliau.
Ajeg adalah nama panggilan dari Nuraini Septianti Subariah. Saat ini, dia aktif di dunia penerbitan sebagai copy editor. Tak pernah terbayangkan sebelumnya dia bisa menerbitkan buku sendiri. Terlebih kegiatan menulisnya selama ini hanya berkisar pada meng-update status di Twitter @Ajegnuraini atau sesekali menuliskan keresahannya di blog Tumblr @osbrain. Hingga kini, Ajeg masih suka terkaget-kaget melihat buku-bukunya dipajang di rak toko buku.
- Membentuk kepribadian yang baik untuk anak.
- Mengenalkan kosa-kata baru untuk anak.
- Buku penuh warna dan menarik.
- Ilustrasi buku yang sangat menarik anak-anak.
- Mengembangkan imajinasi anak.
- Meningkatkan spiritualitas anak dengan mengamalkan doa sehari-hari.
Mengamalkan doa berikut dapat membiasakan anak untuk:
- Selalu mengingat Allah dalam segala aktivitas.
- Bersyukur atas segala karunia yang Allah berikan.
- Bertawakal dan meminta pertolongan hanya kepada Allah.
- Meyakini bahwa Allah itu ada, Maha Pengasih, Maha Melihat, dan Maha Mencukupi.
- Mengenalkannya sebagai ibadah dan salah satu bentuk ketaatan kepada Allah.
- Meneladani Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari.
SKU | NA-219 |
ISBN | 978-623-242-009-0 |
Berat | 360 Gram |
Dimensi (P/L/T) | 17 Cm / 17 Cm/ 0 Cm |
Halaman | 20 |
Jenis Cover | Hard Cover |