Tingkatkan kemampuan berpikir logismu dengan cerita detektif keren! Kucing-kucing di sebuah desa nelayan menjadi gila dan melompat ke laut bersama-sama! Seorang wartawan dari The London Times datang untuk menyelidiki, namun ia menghilang tanpa jejak. Ketika Holmes dan Watson menyelidiki kasus itu, mereka menemukan bahwa anak-anak desa itu juga menunjukkan gejala aneh! Apakah yang sebenarnya terjadi?