Mewarnai adalah salah satu aktivitas yang membantu melatih kemampuan motorik, konsentrasi, dan melatih membedakan warna. Tidak hanya itu, mewarnai bagi anak juga dapat menjadi media berekspresi. Biarkan mereka mengembangkan sendiri kreativitasnya terhadap perpaduan warna yang mereka inginkan, sambil sesekali orang tua memberikan arahan.
Pemandangan adalah salah satu objek menggambar yang sangat disukai oleh anak-anak. Pemandangan yang ada di dalam buku ini di antaranya pemandangan pantai, taman laut, persawahan, air terjun, sungai, taman bunga, pegunungan, danau, dan hutan di berbagai negara. Setiap gambar pemandangan yang ada di dalam buku ini dapat diwarnai dengan mudah. Visual gambar yang sudah diwarnai dapat dilihat pada bonus poster yang ada di dalam buku ini. Plus, pengetahuan dan fakta menakjubkan setiap pemandangan juga disajikan di setiap halaman buku ini. Yuk, bermain sambil belajar dengan buku fun coloring ini.
SKU | CL001163 |
ISBN | 9786021267653 |
Berat | 120 Gram |
Dimensi (P/L/T) | 26 Cm / 19 Cm/ 0 Cm |
Halaman | 40 |
Jenis Cover | Soft Cover |