"Bu Jumirah itu mamamu, iya kan?" tanya Fadel. "Bukan! Ibuku tidak melakukan pekerjaan hina seperti itu!" ."Pekerjaan hina?" suara Varra meninggi. "Pekerjaan hina, katamu?" Felicia menunduk. "Sangat memalukan, ibuku menjadi tukang bandrek sekolah! Sama sekali tidak pantas! Ibuku berderajat tinggi, direktur, anak bangsawan! Aku malu, Ra, aku ini anak orang kaya! Tapi Mami nekat mempermalukan aku di depan teman-teman sekolah, dengan berjualan bandrek dan sebagainya, berpakaian lusuh dan berdandan seperti orang kampungan. Aku malu, Ra! Malu!" "Kenapa mesti malu?" Fadel mengangkat alis. "Semua orang tahu aku anak orang kaya. Tapi kalau mereka mengetahui bahwa Mami jadi tukang bandrek di sekolah … mereka pasti akan mengejekku!" Felicia mulai terisak ….
Namaku Sri Izzati, panggil saja Izzati biar lebih singkat, okay? Umurku dua belas tahun atau waktu buku ini kalian baca atau sudah diterbitkan umurku sudah tiga belas tahun, atau kalau buku ini diterbitkan aku masih dua belas, ya ... anggap aja deh, aku sudah tiga belas tahun! Aaah ... bodo banget, sih, mikirin hal itu. Hobiku adalah mengarang, membaca, menggambar, main komputer, main boneka, olahraga, dan masih banyak lagi!
Kalian bisa mengarang? Ada yang bilang mengarang itu susah, nyebelin, bikin kesal, bikin keringetan, bikin stres ... dan yang lainnya! Tapi, itu semua enggak benar! Mengarang tuch, buatku sangaaat ... mengasyikkan! Ya ... walaupun kadang-kadang memang kesal kalau lagi enggak ada ide, padahal dikejar deadline. Tapi, yang uniknya buatku, mengarang itu ada suka-dukanya. Oke, jadi semua tanggapan jelek tentang mengarang itu enggak benar! Eits, itu menurutku, lho. Kalau menurut kalian, mengarang itu ngebosenin, ya terserah! Tapi bagiku, mengarang adalah pekerjaan yang menyenangkan. Siapa di antara kalian yang suka mengarang? Yuk, ngarang sama-sama!
Oke deh, segitu aja ya, ngobrolnya? Aku masih harus ngelanjutin karanganku yang lain. Eits, tapi bagi Temanteman yang masih pengin ngobrol dan cerita-cerita sama aku, silakan aja! Kalian bisa berkirim surat ke Jalan Jakarta, Kompleks Kota Kembang Permai Nomor 32 kode posnya 40272. Atau kalau mau ngirim via e-mail juga bisa! Silakan kirim e-mail-mu ke [email protected].
Sip, kan?! Oke, kutunggu, ya! Sampai jumpa di buku berikutnya!
Salam maniez,
Izzati
SKU | RK-1293 |
ISBN | 978-602-242-999-9 |
Berat | 140 Gram |
Dimensi (P/L/T) | 15 Cm / 21 Cm/ 0 Cm |
Halaman | 124 |
Jenis Cover | Soft Cover |