Buku KKPK REG: ITS… - Aysha Faustine… | Mizanstore
  • KKPK REG: ITS A CHANNEL!
Ketersediaan : Tersedia

KKPK REG: ITS A CHANNEL!

    Deskripsi Singkat

    Aysha sangat senang karena dikelilingi oleh sahabat yang sangat mendukung dalam kegiatan positif apa pun. Aysha merasa, mempunyai seorang sahabat dapat memunculkan kualitas terbaik di dalam dirinya. Kali ini Aysha bersama gengnya, yaitu The Five Girls berencana membuat akun YouTube. Awalnya, mereka tertarik pada video-video di YouTube yang dibuat oleh… Baca Selengkapnya...

    Rp 39.000 Rp 33.150
    -
    +

    Aysha sangat senang karena dikelilingi oleh sahabat yang sangat mendukung dalam kegiatan positif apa pun. Aysha merasa, mempunyai seorang sahabat dapat memunculkan kualitas terbaik di dalam dirinya.

    Kali ini Aysha bersama gengnya, yaitu The Five Girls berencana membuat akun YouTube. Awalnya, mereka tertarik pada video-video di YouTube yang dibuat oleh anak-anak seusia mereka dan berpikir untuk mencobanya, serta berharap bisa memberi manfaat untuk orang banyak.

    Dengan memanfaatkan waktu liburan panjang sekolah, mereka berusaha untuk produktif membuat beberapa karya yang diunggahnya ke akun YouTube mereka yang diberi nama It’s a Channel. Tapi, ada saja yang tidak suka, dalam perjalanannya hambatan itu datang dari geng Smart Girls. Mereka itu sombong dan selalu mencemooh hasil karya orang lain. Lalu, akankah Aysha dan The Five Girls bisa bertahan dan sukses? Penasaran, kan? Yuk, kita sama-sama mengikuti kegiatan Aysha bersama sahabatnya! Banyak cerita serunya, loh!         



    Keunggulan Buku

    • Sejak 2003, KKPK merupakan seri yang menerbitkan karya anak-anak Indonesia usia 6-12 tahun. Seri ini menjadi pelopor media literasi bagi anak-anak untuk membuat kreasi berupa cerita.
    • Seri KKPK mengangkat tema yang beragam. Tema-tema tersebut dapat disingkat menjadi 5F, yaitu: Family, Friendship, Food, Frightening, dan Fantasy.
    • Seri KKPK sangat asyik untuk dinikmati anak-anak, karena ceritanya dibuat oleh anak-anak dan ditujukan untuk pembaca berusia anak-anak. Selain itu, tema cerita yang diangkat juga dekat dengan kehidupan anak.
    • Sampul Seri KKPK dibuat dengan gaya ilustrasi populer yang akrab dengan anak-anak masa kini, sehingga memiliki daya tarik visual bagi anak-anak.
    • Mengasah kemampuan anak-anak dalam menulis, berpikir kritis, dan berkarya.

    Resensi

    Spesifikasi Produk

    SKU RK-1792
    ISBN 978-623-254-255-6
    Berat 120 Gram
    Dimensi (P/L/T) 15 Cm / 21 Cm/ 0 Cm
    Halaman 92
    Jenis Cover Soft Cover

    Produk Aysha Faustine Tirtayasa

















    Produk Rekomendasi