Buku KKPK.DUNIA ES KRIM-NEW - RAMYA | Mizanstore
  • KKPK.DUNIA ES KRIM-NEW
Ketersediaan : Habis

KKPK.DUNIA ES KRIM-NEW

    Deskripsi Singkat

    Es krim lezat bertebaran di mana-mana! Ada di meja bundar kecil, di samping rumah, juga di semak-semak terselip es krim. Bahkan, di cabang-cabang pohon pun bergelantungan es krim! Kurcaci-kurcaci berlarian ke sana kemari dan bermain sambil memakan es krim. Sangat nikmat! "Hmmm … lezaaattt …. Bagaimana bisa es krim berserakan… Baca Selengkapnya...

    Rp 39.000 Rp 33.150
    -
    +

    Es krim lezat bertebaran di mana-mana! Ada di meja bundar kecil, di samping rumah, juga di semak-semak terselip es krim. Bahkan, di cabang-cabang pohon pun bergelantungan es krim! Kurcaci-kurcaci berlarian ke sana kemari dan bermain sambil memakan es krim. Sangat nikmat!
    "Hmmm … lezaaattt …. Bagaimana bisa es krim berserakan di mana-mana seperti ini Kurli? Asyik sekali!" 
    Itulah penggalan kisah di dunia es krim. Memikat, kan? Lalu, bagaimana kisah selanjutnya? Yuk, kita nikmati buku ini! Kita jilati Dunia Es Krim Ramya. Hmmm ... pasti rasanya yummy buangeeet, deh. Dan bukan hanya itu, melainkan masih banyak Dunia Es Krim Ramya yang bisa kamu baca dan yang akan menyegarkan hari-harimu.

    Tentang RAMYA

    RAMYA

              Nama lengkapnya Ramya Hayasrestha Sukardi. Ramya lahir di Negeri Kanguru tepatnya di Perth, Australia, pada 1998. Putri dari pasangan Marcapada Sukardi dan Gitawati Setianingrum ini bersekolah di SDI Al Azhar 8 Kembangan. Kecil-kecil cabe rawit. Itulah Ramya. Buku Ramya yang telah diterbitkan adalah Petualangan Ramya (PT Manca Anak Indonesia, 2006). Selain itu, puisi Ramya yang berjudul “Bintang yang Berkelap-kelip” pernah dimuat dalam majalah Inspired Kids (2006). Tidak hanya puisi, cerpen-cerpen Ramya juga pernah dimuat, yaitu “Kupu-kupu yang Kehujanan” (harian Kompas Minggu, September 2006) dan Rumahku Kedatangan Tamu (majalah Bobo, Juni 2007).
              Ramya punya hobi membaca buku, berenang, dan bersepeda. Pada waktu luang, Ramya suka berlatih tarian Bali dan balet, juga bermain piano. Wah ... kegiatan Ramya banyak juga, ya. Ramya berharap mudah-mudahan teman-teman suka cerita-cerita dalam buku ini! Kalau teman-teman ingin berbagi cerita dengan Ramya, kirim aja ke ramyaperth@ yahoo.com. Teman-teman juga bisa mengunjungi Ramya di http://ramyasukardi.blogspot.com.
    Doakan Ramya agar bisa terus menulis, ya!

     


    Spesifikasi Produk

    SKU RK-1302
    ISBN 978-602-420-018-3
    Berat 120 Gram
    Dimensi (P/L/T) 15 Cm / 21 Cm/ 0 Cm
    Halaman 100
    Jenis Cover Soft Cover

    Produk RAMYA

















    Produk Rekomendasi