Lita segera duduk di samping Intan. Sedangkan Sally duduk di sofa kecil yang berada tepat di tengah-tengah ruang tamu. "Aku minta maaf, ya,", kata Lita sambil mengulurkan tangan kepada Intan. "Maafkan aku juga, ya!", kata Intan. Keduanya saling meminta maaf. setelah mereka minta maaf, sally mengajak teman-temannya untuk piknik. apa yang terjadi ketika piknik itu ya ???? ikuti ceritanya yuk
Nisrina Hanifah, biasanya dipanggil Ninis, lahir di Bogor, 16 Oktober 1997. Putri dari pasangan Ibu Yanti Budiyanti dan Bapak Bambang Hariyadi. Ninis memiliki seorang adik, namanya Tsabitah Aristawati atau Tata. Ninis sangat menyayangi Tata.
Ninis suka membaca, berenang, bulu tangkis, dan bermain komputer. Dia bercita-cita ingin menjadi seorang arsitek yang pandai menulis cerita. Alamat Ninis sekarang di Jln. Cempaka Blok C-67, Perumahan Alam Sinar Sari, Darmaga, Bogor 16680. Ninis berharap teman-teman bisa membaca dan menikmaticerita ini.
Buku tThe Star Girls berisi tentang kisah persahabatan yang menarik lewat cerita keseharian yang sederhana. Buku ini mengajarkan anak untuk bersikap baik dan selalu mendukung kegiatan teman kita khususnya sahabat dengan contoh sikap yang teladan untuk membentuk karakter yang lebih baik lagi bagi anak. selain itu, buku ini dilengkapi ilustrasi yang menarik sehingga dalam membaca cerita ini anak tidak mudah bosan.
SKU | RK-1340 |
ISBN | 978-602-420-186-9 |
Berat | 120 Gram |
Dimensi (P/L/T) | 15 Cm / 21 Cm/ 0 Cm |
Halaman | 112 |
Jenis Cover | Soft Cover |