Buku MEDITASI - Marcus Aurelius | Mizanstore
  • MEDITASI
Ketersediaan : Habis

MEDITASI

    Deskripsi Singkat

    Meditasi disusun dari tahun 161 hingga 180 M. Buku ini adalah salah satu karya terbaik mengenai filsafat Stoisisme. Ditulis dalam bahasa Yunani oleh satu-satunya kaisar Romawi yang juga seorang filsuf, Meditasi menawarkan serangkaian refleksi dan latihan spiritual menantang yang dikembangkan ketika Marcus Aureluis berjuang untuk memahami dirinya sendiri dan alam… Baca Selengkapnya...

    Rp 100.000
    -
    +


    Meditasi disusun dari tahun 161 hingga 180 M. Buku ini adalah salah satu karya terbaik mengenai filsafat Stoisisme.

    Ditulis dalam bahasa Yunani oleh satu-satunya kaisar Romawi yang juga seorang filsuf, Meditasi menawarkan serangkaian refleksi dan latihan spiritual menantang yang dikembangkan ketika Marcus Aureluis berjuang untuk memahami dirinya sendiri dan alam semesta.

    Dalam buku ini Marcus memandang filsafat adalah terapi jiwa dan ia mempraktikkan beragam terapi itu pada jiwanya. Dengan begini, Meditasi adalah obat bagi dirinya. Meski ditulis dalam literatur klasik, buku ini tetap sangat menarik dan relevan dengan dunia modern.

    Pengantar
    Buku dengan tema filsafat stoisisme ini ditulis oleh Marcus Aureluis Antonius, yang lahir pada 121 Masehi, pada masa pemerintahan Kaisar Hadrian. Mulanya ia bernama Marcus Annius Verus, tetapi ayahnya yang seorang bangsawan mati muda dan Marcus pun diadopsi. Ia diadopsi pertama kali oleh kakeknya, yang mendidiknya dengan sejumlah tutor hebat. Kemudian, saat berusia enam belas tahun, ia diadopsi oleh pamannya, Aurelius Antoninus, yang tidak memiliki putra yang masih hidup dan telah disetujui sebagai pewaris Hadrian. Aurelius Antoninus mengubah nama Marcus menjadi namanya dan mempertunangkannya dengan putrinya, Faustina. Faustina melahirkan empat belas anak, tetapi tidak satu pun putranya yang hidup lebih lama dari Marcus, kecuali Commodus yang tak berguna, yang akhirnya meneruskan Marcus sebagai kaisar.

    Spesifikasi Produk

    SKU DVP-585
    ISBN 978-623-7290-91-9
    Berat 400 Gram
    Dimensi (P/L/T) 16 Cm / 22 Cm/ 0 Cm
    Halaman 392
    Jenis Cover Soft Cover

    Produk Marcus Aurelius

















    Produk Rekomendasi