Buku Sacred Nature - Karen Armstrong | Mizanstore
Ketersediaan : Tersedia

Sacred Nature

    Deskripsi Singkat

    Sejak awal kehadirannya di bumi, manusia memandang alam sebagai sesuatu yang sakral dan ilahiah. Dalam berbagai agama dan keyakinan kuno, alam digambarkan sebagai hal kudus yang mengilhami segalanya—dari rasa takut, kekaguman, hingga perenungan yang khidmat. Namun kini, bahkan saat kita mengagumi alam, kita jarang menganggapnya sebagai sesuatu yang sakral. Berdasarkan… Baca Selengkapnya...

    Rp 89.000 Rp 75.650
    -
    +

    Sejak awal kehadirannya di bumi, manusia memandang alam sebagai sesuatu yang sakral dan ilahiah. Dalam berbagai agama dan keyakinan kuno, alam digambarkan sebagai hal kudus yang mengilhami segalanya—dari rasa takut, kekaguman, hingga perenungan yang khidmat. Namun kini, bahkan saat kita mengagumi alam, kita jarang menganggapnya sebagai sesuatu yang sakral.

    Berdasarkan pengetahuan luas tentang berbagai tradisi keagamaan dunia, Karen Armstrong menggambarkan posisi sentral alam dalam spiritualitas selama berabad-abad. Dengan cara itu, Karen mengajak para pembaca untuk menemukan kembali kesakralan alam di zaman modern.

     

    Sacred Nature menyajikan pandangan multikultural
    tentang bagaimana keimanan dan alam dapat hidup berdampingan
    selama berabad-abad. Buku yang sempurna.”

    Andrew Dansby, Houston Chronicle

    Keunggulan buku ini
    1. Ditulis oleh Karen Armstrong, penulis buku-buku agama legendaris dan bestseller seperti Sejarah Tuhan, Muhammad, Yerusalem, The Lost Art of Scripture, dan lain-lain.

    2. Ada banyak buku agama yang mengulas tentang sosial, politik, dan ekonomi, namun jarang sekali yang mengulasnya dari sudut pandang lingkungan hidup. Buku ini adalah salah satunya.

    3. Buku ini membuka kembali wawasan tentang keakraban spiritual antara manusia dan alam.

    4. Buku ini mengingatkan kembali, bahwa sejatinya, agama apa pun selalu menghormati alam yang merupakan “bagian” dari Tuhan itu sendiri.

    Tentang Karen Armstrong

    Karen Armstrong

    KAREN ARMSTRONG adalah salah satu penulis ternama di dunia di bidang keagamaan. Pernah menjadi biarawati di masa muda, pencarian Karen kemudian membawanya mempelajari berbagai agama-agama dunia. Pencariannya tersebut membuat Karen memutuskan untuk meninggalkan biara dan menceburkan diri dalam bidang perbandingan agama-agama. Karya-karyanya antara lain Sejarah TuhanMasa Depan TuhanBerperang Demi TuhanYerusalemFields of Blood, dan lain-lain. Karya-karya Karen Armstrong sudah diterjemahkan ke dalam lebih dari empat puluh lima bahasa di dunia, dan diterbitkan di lebih dari 50 negara di dunia. Karyanya Sejarah Tuhan terus-menerus menjadi bestseller sejak pertama kali terbit lebih dari dua puluh tahun lalu. Pada tahun 2008, Karen dianugerahi TED Prize. Pada tahun 2008 Karen mendirikan Charter for Compassion atau Piagam Welas Asih bersama tokoh-tokoh berbagai agama dunia yang mempromosikan toleransi dan dialog antar-agama-agama dunia. Piagam tersebut diluncurkan ke dunia pada tahun 2009 dan disambut dengan hangat oleh berbagai komunitas agama di dunia dan kemudian menjadi gerakan Islam welas asih yang mengglobal. Karen Armstrong kini menjadi duta peradaban PBB, yang mempromosikan dunia yang lebih beradab dan saling menghargai.


    Spesifikasi Produk

    SKU UA-101
    ISBN 978-602-441-309-5
    Berat 400 Gram
    Dimensi (P/L/T) 16 Cm / 24 Cm/ 0 Cm
    Halaman 180
    Jenis Cover Soft Cover

    Produk Karen Armstrong

















    Produk Rekomendasi