Surat Jalan berisi tahun-tahun awal yang membentuk Pasternak menjadi seorang penyair—dari masa-masa studi Pasternak di Jerman hingga tahun-tahun pascarevolusi di Rusia. Pengarang ternama ini memaparkan studi masa mudanya mempelajari komposisi di bawah bimbingan Scriabin dan filsafat di bawah Hermann Cohen; pertemuannya dengan Leo Tolstoy; dan persahabatan dengan serta kekagumannya pada penyair Mayakovsky. Dalam menuturkan ide-ide masa mudanya tentang perang, revolusi dan gaya-gaya baru dalam puisi, Pasternak memperlihatkan teknik, ide-ide dan kecakapan artistik yang mengantarkannya meraih Hadiah Nobel.
SKU | DVP-512 |
ISBN | 9786023918430 |
Berat | 176 Gram |
Dimensi (P/L/T) | 14 Cm / 20 Cm/ 0 Cm |
Halaman | 200 |
Jenis Cover | Soft Cover |