Buku The Sacred Romance… - WAHEEDA EL-HUMAYRA | Mizanstore
  • The Sacred Romance of king Sulaiman & Queen Sheba
Ketersediaan : Habis

The Sacred Romance of king Sulaiman & Queen Sheba

    Deskripsi Singkat

    “Sebuah kisah megah yang diceritakan dengan cara menyarikan hikmah. Indah dan mencerahkan!” —Andrea Hirata, penulis tetralogi Laskar Pelangi Pada saat Ratu Sheba, Bilqis, menerima pinangan Sulaiman, Raja Muda Ursyalim yang telah memiliki banyak istri, ia sedang menghadapi goncangan di negerinya. Sekian lama Bilqis diombang-ambing dalam keraguan untuk memantapkan pilihan hidupnya. Sementara… Baca Selengkapnya...

    Rp 39.500 Rp 27.650
    -
    +

    “Sebuah kisah megah yang diceritakan dengan cara menyarikan hikmah. Indah dan mencerahkan!”
    —Andrea Hirata, penulis tetralogi Laskar Pelangi

    Pada saat Ratu Sheba, Bilqis, menerima pinangan Sulaiman, Raja Muda Ursyalim yang telah memiliki banyak istri, ia sedang menghadapi goncangan di negerinya. Sekian lama Bilqis diombang-ambing dalam keraguan untuk memantapkan pilihan hidupnya. Sementara itu, banyak pula penguasa negeri lain yang bermaksud menyunting dan bahkan tak ragu untuk menjadikan Bilqis sebagai satu-satunya perempuan dalam hidup mereka. Penantian dan ketidakpastian yang melelahkan itu berakhir tatkala Sulaiman menjemput Bilqis pada suatu pagi, di puncak kegamangan yang hampir menggerus harapan, untuk duduk di singgasana negeri Ursyalim. Namun, selain Raja Daud dan segelintir orang, kehadiran Bilqis di negeri Ursyalim hanya disambut dingin oleh para penghuni istana. Di sisi lain, Sulaiman dihadapkan pada kedengkian Absyalum, abang tertuanya yang berambisi menggantikan Daud sebagai Raja Ursyalim. Pemberontakan terjadi. Sulaiman dan Bilqis pun hidup di pengasingan dalam sebuah cinta yang tak terpisahkan.  
              Bagaimanakah mereka menghadapi ujian-ujian cinta yang memberatkan itu? Mengapa pula Sulaiman begitu besar cintanya kepada Bilqis? Bagaimana dengan akhir pemberontakan Absyalum? Apa saja yang dilakukan Sulaiman dan Bilqis sampai-sampai kisah mereka diabadikan dalam Al-Quran? Kisah cinta Sulaiman dan Bilqis digulirkan secara menarik oleh Waheeda El-Humayra. Pembaca tidak hanya diajak mengenal orang-orang besar pada masa itu, tapi juga dibawa menjelajahi peristiwa-peristiwa besar dan diseret ke dalam lorong waktu untuk merasakan suasana Yaman dan Jerusalem tiga ribu tahun yang lalu.

    “Membuat terharu dan sulit dilupakan ....”
    —Ahmadun Yosi Herfanda, sastrawan senior Indonesia, redaktur budaya Republika

    Tentang WAHEEDA EL-HUMAYRA

    WAHEEDA EL-HUMAYRA

    Waheeda El-Humayra merupakan nama pena dari E. P. Irjayanti. Lahir di Klaten, 3 November 1986 dan melewati sebagian besar hidupnya di Ampenan, sebuah kota kecil di pesisir Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Tulisan pertamanya adalah sebuah cerita pendek yang dimuat di majalah remaja Kawanku, berjudul ”Prambanan, 1 Januari”. Sejak itu, dia terus menulis hingga ketika SMA, essainya yang berjudul ”Sayakah Pemimpin Bangsa Itu?” masuk dalam peringkat sepuluh besar lomba penulisan essai pelajar tingkat Provinsi NTB, 2004. Berkat prestasinya itu, dia dipercaya untuk menjadi Pemimpin Redaksi Majalah ’Diasitas’, sebuah majalah sekolah yang dicetak sekitar 500 eksemplar dan pada perkembangannya, pengadaan majalah sekolah tersebut menjadi pelopor dan trendsetter majalah di sekolah lain di NTB.Novel Jerusalem: Sweet Memories of King Sulaiman & Queen Sheba ini merupakan ’karya sastra’ pertamanya yang dipublikasikan oleh penerbit Mizania. Sebelum ini, dua novel terdahulu yang bergenre ’remaja’ telah diterbitkan pula, yaitu Lautan Cinta Lautan Duka (Penerbit Kata Hati, 2006) dan teenlit berjudul Hot Chocolate Love (Penerbit Puspa Swara, 2006). Dalam kedua novel tersebut, dia menggunakan nama pena ”Annisa Salsabila”. 
    Beberapa prestasi yang memberikan pengaruh besar bagi pengembangan motivasi dirinya, antara lain Juara I lomba Presenter dalam Festival Kreativitas Seni dan Sastra (Februari, 2005); Juara I lomba menulis cerpen dalam memperingati Hari Kartini, IPB (April, 2005); Juara I lomba menulis cerpen dalam acara “Art IPB Days”(Mei 2006); dan Juara II lomba menulis cerpen, dalam acara Pujangga Writing Contest (2006). Selain tetap menulis artikel di berbagai media cetak, dia juga disibukkan dengan kegiatannya sebagai Anggota Muda KSR PMI Cabang Bogor, Guru Sukarelawan di Panti Asuhan Raksa Putra Bogor, Redaksi Senior Koran Kampus IPB, dan sebagai anggota Himpunan Mahasiswa Teknologi Hasil Hutan IPB.
    Sejak karya ini diterbitkan, penulis ingin menyebut para pembaca karyanya sebagai ’Sahabat Waheeda’. Kritik, saran, dan salam dari para ’Sahabat Waheeda’ dapat disampaikan melalui email [email protected] atau melalui SMS ke 085659346023. Situsnya: http://irjayanti.multiply.com, juga senantiasa terbuka bagi siapapun.


    Spesifikasi Produk

    SKU US-186
    ISBN 0
    Berat 300 Gram
    Jenis Cover Soft Cover

    Produk WAHEEDA EL-HUMAYRA

















    Produk Rekomendasi