Buku As Long As… - Zoulfa Katouh | Mizanstore.com

(0) KERANJANG

Rp 0

As Long As The Lemon Trees Grow (Republish 2025)


Rp 130,900
15% Rp 154,000

Deskripsi

 

Amazon Best Young Adult Books of the Year 2022

Akibat perang Suriah, Salama kehilangan ibunya, Ayah dan Hamza. Dia pun harus menjaga Layla, kakak iparnya yang sedang hamil. Hamza berpesan agar Salama menjaga Layla dan calon bayinya. Satu-satunya cara menjaga Layla dari perang adalah mengungsi ke Eropa, tapi setiap kali melihat para korban perang, rasa bersalah menikam Salama. Haruskah dia pergi dari Suriah, ketika bangsanya bergelimpangan akibat perang?


 

Keputusasaan dan ketakutan bercampur hingga mewujud dalam sosok pria bermata dingin, Khawft, yang mendorong Salama untuk pergi. Namun, Salama bertemu Kenan, pemuda bermata hijau dengan semangat membara membela negara. Kini, Salama harus memilih antara tetap tinggal untuk negaranya, ataukah pergi demi memenuhi janjinya kepada Hamza.

 

As Long As The Lemon Trees Grow versi republish ini dilengkapi dengan tambahan bab spesial serta ilustrasi baru. Selamat menyelami dunia penuh harap dan mimpi bersama Salama dan Keenan.

Spesifikasi

SKU  :  QN-148
ISBN  :  9786024413903
Berat  :  480 gram
Dimensi (P/L/T)  :  13 cm/ 21 cm/ 3 cm
Halaman  :  512
Tahun Terbit  :  2025
Jenis Cover  :  Soft Cover

Ulasan

Elrisa Nadella
Elrisa Nadella 17-01-2026 18:36:16
Zoulfa Katouh menggambarkan betapa peliknya menjadi warga sipil di tengah peperangan. Zoulfa membumbui novel ini dengan kisah romansa, memberikan warna cerah di antara warna kelabu. Rasanya begitu bittersweet.

Awal membaca, saya merasa alurnya begitu lambat, berputar dalam kegundahan Salama yg trauma kehilangan keluarganya.
Saking traumanya, ia sampai berhalusinasi melihat sosok lelaki yg kerap datang dan memengaruhi pikirannya dg hal2 buruk. Namanya Khawf, dan jelas bahwa ?????? = takut.

Masuk pada cerita Ahmad, saya semakin merasakan penderitaan masyarakat sana, sedihnya. Mulai dari sini, cerita jadi lebih menarik bagi saya.

Lalu Kenan pelan-pelan masuk ke dalam cerita, menambahkan rasa manis di dalamnya, sedikit demi sedikit.

Sayangnya saya kena spoiler sebelum tiba di Bab 28, di mana sebuah plot twist terkuak.
Wah mindblowing, jadi agak horor juga sih membacanya.

Kemudian saya pun jadi ikut bertanya-tanya, apakah Salama jadi mengungsi atau tinggal di Suriah? Lalu bagaimana dg Kenan?

Akhir-akhir cerita, saya dapat merasakan suasana tegangnya.

Bab terakhir, Bab 39 berakhir dg narasi yg gantung dan open ending. Saya agak tertegun membacanya, sekaligus kagum dg narasinya.

Akhirnya, saya berterima kasih kpd penulis karena sudah membuat Epilog yg manis ????
Yudiansyah Muhammad
Yudiansyah Muhammad 06-01-2026 15:09:42
Bener-bener sedih, pas saya baca ini tuh hawanya pengap karena banyak orang terluka, banyak tangisan, ada juga manis-manisnya, tapi plottwistnya bikin shock!