Buku LOVE FOR SALE - Endik Koeswoyo | Mizanstore
Ketersediaan : Habis

LOVE FOR SALE

    Deskripsi Singkat

    Jangan sampai salah mempertaruhkan cinta, apalagi pada seseorang yang tidak pernah mencintai kita. Berawal dari taruhan, Richard berani mengubur luka lama akibat cinta. Berawal dari taruhan, Richard bertemu Arini, gadis yang membuatnya keluar dari kamar dan kembali merasakan percik cinta. Arini juga yang membuatnya menang taruhan dari kawan-kawannya. Berawal dari… Baca Selengkapnya...

    Rp 59.000 Rp 30.000
    -
    +

    Jangan sampai salah mempertaruhkan cinta, apalagi pada seseorang yang tidak pernah mencintai kita. Berawal dari taruhan, Richard berani mengubur luka lama akibat cinta. Berawal dari taruhan, Richard bertemu Arini, gadis yang membuatnya keluar dari kamar dan kembali merasakan percik cinta. Arini juga yang membuatnya menang taruhan dari kawan-kawannya. Berawal dari taruhan, Richard mengalami episode paling berwarna dalam hidupnya. Hingga dia sadar tidak ada yang dapat membeli cinta. Cinta Arini tak ternilai baginya. Taruhan itu mengubah hidup Richard selamanya.

    Endorsement

    “Sebuah kisah yang menghibur dan romantic ....”
    Sefryana Khairil,  penulis Almost is Never Enough.

    “Kisah yang unik.”
    Mel Ara, Content writer, penulis Cerita Cinta Dunia Maya.

    “Novel ini seperti sweet escape buat aku! Seriously, bacanya bikin lupa penat and macet. Keren!”
    Tisa TS, penulis skenario.

    “.... menarik— sekeras apa pun kita menduga-duga, tetap saja ada yang tak terduga.”
    Agus Noor, sastrawan.

    “Film 'Love For Sale' masih ngebekas sampai sekarang. Kesepian Richard, keintiman Richard dan Arini, dan perasaan-perasaan di antara keduanya. Saya rasa gak berlebihan kalau saya bilang film ini salah satu film romance terbaik yang indonesia punya.”
    Bernard Batubara

    “Selalu suka premis cerita yang nggak (terlalu) lazim. Dari awal liat trailernya udah penasaran & tertarik nonton. Hasilnya secara keseluruhan: suka. Bittersweet, seger, dan bikin penonton bisa ikut berempati sama karakter utama, Richard. Rasa kesepian dia nyampe banget ke penonton. Suka sama celetukan-celetukan seger dan lucu yang dilontarkan Richard & karyawan-karyawannya.”
    —Stephany Josephine https://thefreakyteppy.com

     

     

    Tentang Endik Koeswoyo

    Endik Koeswoyo

    Endik Koeswoyo lahir di Jombang 15 Agustus 1982, sudah menulis lebih dari 25 judul buku dan novel. Cerita Cinta dan Erau Kota Raja adalah dua judul novelnya yang sudah diangkat menjadi film layar lebar. Selain menulis buku dan novel, Endik Koeswoyo saat ini menjadi penulis skenario untuk beberapa production house di Jakarta seperti Sinemart, Rapi Film, Ghanesa Perkasa Film, MD Entertainment, dan Starvision. Selain menulis, founder komunitas Jaringan Penulis Indonesia ini aktif melakukan seminar atau workshop tentang dunia penulisan buku, novel, film televisi, film layar lebar, dan sinetron ke sekolah-sekolah atau ke kampus-kampus yang ada di Indonesia. Endik Koeswoyo juga dikenal sebagai pemerhati sosial media, blogger, dan vlogger walau cita-cita utamanya adalah kembali ke kampung halaman dan menjadi petani. Untuk mengenal lebih jauh silakan mencarinya di blog, twitter, instagram, facebook, youtube, vidio.com, dan line dengan nama @endikkoeswoyo.




    Keunggulan Buku

    ''Sebuah kisah yang menghibur dan romantic ....'' -Sefryana Khairil, penulis Almost is Never Enough. ''Kisah yang unik.'' -Mel Ara, Content writer, penulis Cerita Cinta Dunia Maya. ''Novel ini seperti sweet escape buat aku! Seriously, bacanya bikin lupa penat and macet. Keren!'' -Tisa TS, penulis skenario. ''.... menarik- sekeras apa pun kita menduga-duga, tetap saja ada yang tak terduga.'' -Agus Noor, sastrawan.

    Resensi

    Spesifikasi Produk

    SKU ND-362
    ISBN 978-602-385-454-7
    Berat 240 Gram
    Dimensi (P/L/T) 13 Cm / 20 Cm/ 0 Cm
    Halaman 268
    Jenis Cover Soft Cover

    Produk Endik Koeswoyo

















    Produk Rekomendasi