Keberkahan hidup seseorang terlihat dari bagaimana cara ia memanfaatkan nikmat-nikmat Tuhan secara optimal. Dalam bahasa Al-Quran, hidup berkah merupakan manifestasi dari hayâtan thayyibatan (kehidupan yang baik), buah dari keimanan dan amal saleh yang memberikan pelakunya beragam kebaikan hidup: tubuhnya sehat; rezekinya mengalir, ibadahnya rajin, dan kebaikan lainnya.
Buku ini membahas secara lengkap bagaimana agar Anda bisa meraih hidup penuh berkah. Dengan membaca buku ini, Anda akan mengetahui:
Inilah buku yang akan menuntun Anda agar dapat meraih nilai-nilai keberkahan dalam hidup. Sebuah kehidupan tenang, tenteram, penuh dengan kenikmatan dan kebahagiaan di bawah bimbingan, naungan, dan ridha Allah Swt.
K.H. DRS. HABIB SYARIEF MUHAMMAD ALAYDARUS, lahir di Bandung, 5 November 1954. Tinggal di Kompleks Batuwangi 19 1A, RT 03/RW 05, Bandung, pernah nyantri di Pondok Pesantren Krapyak, Yogyakarta, dan lulus dan Fakultas Adab lAIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta,pada 1981.
Aktivitas Organisasi: Ketua Rayon PMII Fakultas Adab IAIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta (1975-1976); Ketua Komisaniat PMII IAIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta (1977-1978); Ketua Cabang PMII Yogyakarta (1979-1980); Wakil Ketua PCNU Kota Bandung (1982-1985); Waku Katib Syuriyah PWNU Jawa Barat (1985-1990); Wakil Ketua Tanfidziyah PWNU Jawa Barat (1990-1995); KetuaTanfidziyah PWNU Jawa Barat (1995-1998); Ketua Tanfldzi DPW Partai Kebangkitan Bangsa Jawa Barat (1998-2000); Anggota Pengurus MUI Kota Bandung (1984-1988); Anggota Pengurus DKM Masjid Agung Bandung (1996-1998); Forum Komunikasi Umat Beragama Jawa Barat (1996-1998); Dewan Pembina GP Anshor Jawa Barat (1993-1998); Ketua UmumYayasan Assalam, Bandung (1985-sekarang); A’wan PBNU (2005-2009); Penasehat Rabithah ‘Alawiyyah Cabang Bandung (2007-2011).
Pekerjaan dan jabatan: Dosen Luar Biasa Institut Teknologi Bandung (1982-1987); Dosen Luar Biasa Institut Islam Siliwangi Bandung (1983-1989); Dosen Luar Biasa Universitas Pasundan Bandung (1984-1987); Dosen Luar Biasa Universitas Islam Bandung (1984-1985); Dosen Luar Biasa Politeknik Bank Dunia, Ciwaruga, Bandung (1984-1987); Anggota MPR-RI (1999-2004); Dosen TetapYayasan, Universitas Islam Nusantara bandung (1983-sekarang); Sekretaris Fakultas Sastra Universitas Islam Nusantara Bandung (1983-1985); Pembantu Dekan III Fakultas Sastra Universitas Islam Nusantara (1985-1991); Pembantu Dekan II dan III Fakultas Sastra Universitas Islam Nusantara Bandung (1991-1995); Pembantu Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Islam Nusantara Bandung (1995-1999); Pembantu Rektor IV Bidang Kerja Sama Antar-Lembaga (1999-2003); Anggota MPR, Anggota PAH II BP MPR RI, Wakil Ketua FKB MPR RI (1992-2002). Forum Ilmiah: Kolumnis dan penulis artikel di berbagai media cetak Indonesia; mubaligh di berbagai acara keislaman di TVRI Pusat, TVRI Jabar-Banten, dan berbagai TV Swasta lainnya.
Karya-karya Tulis: Wirid Penyejuk Qalbu (Istighatsah Istisyfa’); Kapita Selekta Dakwah; Wirid Harian; 135 Shalawat Nabi; Kronologi Perjalanan Ibadah Haji: 79 macam Shalat Sunnat (Ibadah Para Kekasih Allah); Panduan Doa Manasik Haji; Siraman Pengantin; Pengurusan Jenazah, 1001 Doa Pilihan, dan sebagainya.
SKU | UA-174 |
ISBN | 978-602-8236-60-7 |
Berat | 580 Gram |
Halaman | 430 |
Jenis Cover | Soft Cover |