Buku Cerita dari Sebelah… - Raisa Kamila | Mizanstore
Ketersediaan : Tersedia

Cerita dari Sebelah Masjid Raya

    Deskripsi Singkat

    “Aku ingin sekali meyakini bahwa, dengan maupun tanpa kamu mengerti, semua ini bisa aku lalui.” Mengapa ayah dan ibu ketakutan setiap mati lampu? Mengapa sebagian orang harus mengalami opresi hanya karena sentimen tertentu? Mengapa pendewasaan tak ubahnya sebuah mimpi buruk? Lantas, bagaimana cara mengatakan “tidak”? Kedua belas kisah dalam Cerita… Baca Selengkapnya...

    Rp 65.000 Rp 55.250
    -
    +

    “Aku ingin sekali meyakini bahwa,
    dengan maupun tanpa kamu mengerti,
    semua ini bisa aku lalui.”

    Mengapa ayah dan ibu ketakutan setiap mati lampu?
    Mengapa sebagian orang harus mengalami opresi hanya karena sentimen tertentu? Mengapa pendewasaan tak ubahnya sebuah mimpi buruk? Lantas, bagaimana cara mengatakan “tidak”?

    Kedua belas kisah dalam Cerita dari Sebelah Masjid Raya menghadirkan berbagai pertanyaan yang selalu menghinggapi pikiran para perempuan yang hidup di tengah situasi penuh ketidakpastian. Sebagian besar cerita dalam buku ini ditulis oleh Raisa Kamila sewaktu masih remaja, merentang dari tahun 2007-2010 yang penuh pergolakan, pertanyaan, dan kejadian-kejadian yang menyebabkan peralihan pandangan atas berbagai hal dalam hidup.

    Endorsement:

    “Raisa Kamila berhasil menata dengan baik kompleksitas gagasan dan persilangan isu-isu besar di sana-sini tanpa membuat pembaca kehilangan kenikmatan dalam mengalami fiksi yang kuat. Cerita dari Sebelah Masjid Raya adalah buku yang akan senantiasa saya rekomendasikan.”
    —M. Aan Mansyur, penulis dan penyair

    “Ada ketajaman yang lembut di setiap cerita Raisa dan banyak isu berlapis di dalamnya. Sisipan misi-misi tajamnya pun tersaji dengan sangan comforting, namun tetap menyisakan renungan.”
    —Stanza Alquisha, penulis Raga, Rasa, dan Elora

    Tentang Raisa Kamila

    Raisa Kamila

    Raisa Kamila lahir dan besar di Banda Aceh. Selepas sekolah menengah atas, dia melanjutkan pendidikan di Yogyakarta dan Leiden untuk mendalami ilmu filsafat dan sejarah. Bersama Perkawanan Perempuan Menulis, Raisa ikut menginisiasi praktik belajar dan menulis kolaboratif antara sastra dan sejarah, lantas menerbitkan kumpulan cerita pendek di bawah lisensi Creative Commons, Tank Merah Muda: Cerita-Cerita yang Tercecer dari Reformasi pada 2018. Saat ini, Raisa membagi waktunya untuk menyelesaikan studi doctoral di bidang Sejarah Asia Tenggara, bekerja sebagai penyunting di penerbit independen Pustaka Pias, dan membersamai keluarga.


    Spesifikasi Produk

    SKU QN-146
    ISBN 978-602-441-353-8
    Berat 250 Gram
    Dimensi (P/L/T) 13 Cm / 29 Cm/ 0 Cm
    Halaman 112
    Jenis Cover Soft Cover

    Produk Raisa Kamila

















    Produk Rekomendasi