Buku Jadikan Aku Halal… - AHMAD RIFAI… | Mizanstore
  • Jadikan Aku Halal Bagimu
Ketersediaan : Habis

Jadikan Aku Halal Bagimu

    Deskripsi Singkat

     “Jangan kau kira cinta datang dari keakraban dan pendekatan yang tekun. Cinta adalah putra dari kecocokan jiwa. Dan jikalau itu tiada, cinta takkan pernah tercipta dalam hitungan tahun, bahkan milenia.” —Kahlil Gibran Sudah banyak fakta yang mengungkap bahwa berlama-lama pacaran ternyata tak menjanjikan kelanggengan dalam berumah tangga. Sebaliknya, teramat banyak… Baca Selengkapnya...

    Rp 49.000 Rp 15.000
    -
    +

     “Jangan kau kira cinta datang dari keakraban dan pendekatan yang tekun.
    Cinta adalah putra dari kecocokan jiwa. Dan jikalau itu tiada,
    cinta takkan pernah tercipta dalam hitungan tahun, bahkan milenia.”
    —Kahlil Gibran

    Sudah banyak fakta yang mengungkap bahwa berlama-lama pacaran ternyata tak menjanjikan kelanggengan dalam berumah tangga. Sebaliknya, teramat banyak pernikahan yang meski tanpa diawali pacaran, justru langgeng dalam hubungan keluarga yang sangat harmonis.
    Bila ada pertanyaan, “Adakah pacaran yang halal?” Jawabnya, ada, yaitu pacaran saat semua yang haram telah menjadi halal, setelah akad di depan penghulu. Maka, cinta terbaik adalah cinta yang membuat imanmu mendewasa, penegur saat taatmu luntur, penasihat saat kau maksiat. Jangan risau, hingga sampai saatnya engkau siap untuk menghalalkan cintamu lewat indahnya pernikahan.
    Buku ini akan menuntun kita memahami:

    1. Perbedaan antara cinta dan hawa nafsu,
    2. Alasan di balik perintah menyegerakan menikah,
    3. Kiat-kiat memantaskan diri untuk mendapatkan jodoh terbaik,
    4. Tips agar ortu setuju kita nikah muda,
    5. Petaka bagi yang menunda menikah dengan alasan yang dibuat-buat,
    6. Indahnya pacaran setelah menikah. 

    Tentang AHMAD RIFAI RIFAN

    AHMAD RIFAI RIFAN
    Ahmad Rifa‘i Rif‘an, lahir di Lamongan 25 tahun yang lalu. Ia menyibukkan masa remajanya di Pesantren Miftahul Qulub, Lamongan. Lulus SMA ia mengambil S1 di Mechanical Engineering ITS Surabaya. Saat ini aktif sebagai engineer, entrepreneur, dan writer. Telah menulis puluhan buku motivasi, bisnis, dan religi. Karya-karyanya yang mendapat sambutan antusias dari pembaca antara lain: Man Shabara Zhafira (Success in Life with Persistence); Tuhan, Maaf, Kami sedang Sibuk; Hidup Sekali, Berarti, lalu Mati; God, I Miss You: 100 Cara Mengobati Luka Jiwa Bersama Tuhan; Izrail Bilang Ini Ramadhan Terakhirku, dan lain-lain.

    Spesifikasi Produk

    SKU UB-184
    ISBN 978-602-1337-09-7
    Berat 140 Gram
    Dimensi (P/L/T) 15 Cm / 19 Cm/ 0 Cm
    Halaman 176
    Jenis Cover Soft Cover

    Produk AHMAD RIFAI RIFAN

















    Produk Rekomendasi